Upaya Menjaga Kebugaran Ditengah Pandemi Covid-19 Dilakukan Koramil 0804/11 Takeran
Magetan. Dengan merebaknya penyebaran covid -19 di Indonesia, semua
lapisan masyarakat harus saling bekerjasama untuk melakukan pencegahan
penyebaran virus ini, tidak terkecuali Anggota Koramil 0804/11 Takeran melaksanakan
senam di lapangan apel Makoramil 11/Takeran.
Selasa (12/05/2020).
Daya tahan tubuh yang kuat bagi
prajurit menjadi salah satu benteng menghadapi virus corona. Olahraga teratur
menjadi cara untuk menjaga kesehatan, kebugaran, dan daya tahan tubuh. di
tengah pandemi corona ini seperti yang dilaksanakan Koramil 0804/11 Takeran ini.
Bati Bhakti TNI Koramil 11
Takeran Pelda Joko Prastiyo usai melaksanakan apel pagi lansung mengambil alih
pasukan untuk melaksanakan senam guna meningkatkan kebugaran dan sistim imun
tubuh.
Diharapkan dengan melaksanakan
senam ini dapat meningkatkan kebugaran dan fisik yang prima untuk menunjang
babinsa dalam menjalankan tugas dilapangan,
”kata Danramil 11/ Takeran Kapten Inf
Suprianto”. (R.11)
Komentar
Posting Komentar